PPDB 2022/2023 PAPB Resmi Dibuka

smpislampapb.com – PPDB 2022/2023 untuk jenjang SMP sudah dibuka, kini saatnya untuk mempersiapkan putra-putri Anda bisa bersekolah di SMP kebanggaan mereka yang pastinya bisa menuntun mereka menjadi anak yang kreatif serta memiliki ilmu agama Islam yang baik. Mengapa Anda tidak mendaftarkan anak Anda di SMP Islam Terpadu PAPB Semarang saja?
Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) memang sudah bisa dilaksanakan di berbagai sekolah terutama sekolah swasta.
Daftar Isi
Kenapa Harus Mendaftar di SMP IT PAPB?
SMP Islam Terpadu PAPB Semarang adalah salah satu sekolah yang ada di Semarang yang sudah berdiri sejak 12 Februari 2005 di Kota Semarang yang terletak di Jalan Panda Barat nomor 44, Palebon, Pedurungan, Kota Semarang.
Selain dari segi prestasi, SMP IT PAPB juga memberikan warna baru dalam dunia pengajaran Indonesia. Sejalan tersebut karena, SMP IT PAPB memiliki beberapa perbedaan-perbedaan dengan sekolah-sekolah yang sudah ada sejak awal berdirinya.
Pertama, penerapan seragam peserta didik. Pada tahun 2004, peserta didik di sekolah-sekolah masih mengaplikasikan celana pendek dan rok sepanjang lutut. Sejalan tersebut tidak jarang mengakibatkan banyak peserta didik laki-laki yang tidak melakukan shalat dengan dalih tidak membawa sarung.
SMP IT PAPB sebagai sebuah sekolah baru, menginisiasi memberikan regulasi penerapan pakaian peserta didik. Seragam peserta didik seharusnya disertai dengan celana panjang, sehingga peserta didik terutamanya laki-laki bisa melakukan salat berjamaah. Sementara bagi peserta didik perempuan, mengaplikasikan pakaian lengan panjang dan rok panjang bisa sebagai alat menutup aurat yang lebih bagus.
Kedua, pembiasaan shalat berjamaah dan membaca Al-Qur’an. Sebagai kewajiban umat muslim yaitu mendirikan shalat, SMP IT PAPB membiasakan shalat berjamaah sebagai cara penanaman disiplin peserta didik melakukan salat di permulaan waktu. Kegiatan sangat berguna untuk melakukan pembiasaan membaca Al-Qur’an sebagai pengingat peserta didik mengenai tuntunan kehidupan.
Ketiga, full day school. Full day school memiliki arti, peserta didik dari pagi hingga petang berada di sekolah untuk menerima materi pelajaran normatif, adaptif dan keagamaan juga merupakan hal yang utama di sekolah ini.
Persyaratan PPDB di SMP IT PAPB Semarang
Pendaftaran Peserta Didik Baru SMP IT PAPB Semarang bisa dilaksanakan secara online maupun offline. Ini tentu sangat membantu bukan sistem online pendaftarannya?
Selain itu, ada persyaratan PPDB di SMP IT PAPB Semarang yang harus Anda ketahui, diantaranya adalah:
- Lulus SD/MI atau yang sederajat.
- Menyerahkan surat tanda kelulusan (STL) asli setelah pengumuman SD/MI.
- Usia pada bulan Juli maksimal 15 tahun.
- Beragama Islam.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Membayar biaya pendaftaran.
- Mengisi formulir pendaftaran yang telah disediakan.
- Melampirkan persyaratan :
- Fotokopi rapor kelas 4,5, dan 6 SD/MI atau sederajat yang telah dilegalisir kepala sekolah.
- Fotokopi akta kelahiran 2 lembar.
- Fotokopi KK (Kartu Keluarga) terbaru 2 lembar.
- Fotokopi kartu NISN (Nomor Induk Siswa Nasional).
- Pas foto terbaru 3×4 berwarna 3 lembar.
- Fotokopi Ijazah dan SKL SD (menyusul) 2 lembar.
- Fotokopi Piagam lomba/kejuaraan/sertifikat tahfidz (bagi yang punya) dilegalisir 1 lembar.