Tema 1 Subtema 1 Kelas 6 : Soal dan Kunci Jawaban
Tema 1 Subtema 1 Kelas 6 – Untuk tema 1 subtema 1 buku Tematik kelas 6 kurikulum 2013 revisi 2018 adalah tentang tumbuhan. Soal tema 1 subtema 1 kelas 6 memiliki inti tentang tumbuhan, baik itu berbagai jenis tumbuhan, cara berkembangbiaknya. Tumbuhan-tumbuhan ini adalah tumbuhan yang sering ditemui di kehidupan sehari-hari.
Bukan hanya tentang perkembangbiakan tumbuhan saja yang ada pada buku Tematik kelas 6 tema 1 subtema 1, namun juga ada ada soal-soal yang berisikan kehidupan sosial budaya masyarakat ASEAN, dan juga operasi matematika.
Berikut ini adalah soal tema 1 subtema 1 kelas 6 dan juga kunci jawaban tema 1 kelas 6 dari 6 pembelajaran.
Lihat Juga : Daftar Tema 1 Kelas 6
Daftar Isi
Pembelajaran 1 : Tema 1 Subtema 1 Kelas 6
HALAMAN 16: TUMBUHAN YANG BERKEMBANGBIAK SECARA GENERATIF
Soal:
Perhatikan lingkungan rumahmu. Adakah tanaman yang berkembang biak secara generatif? Diskusikan dengan orang tuamu dan sampaikan hasilnya kepada guru dan temanmu.
Jawab:
Perkembangbiakan terhadap tumbuhan secara umum terbagi dua di mana salah satunya adalah perkembangbiakan generatif atau seksual. Perkembangbiakan generatif ini melibatkan pertemuan pada sel kelamin jantan dan sel kelamin betina yang selanjutnya disebut dengan peyerbukan atau polinasi di mana serbuk sari jatuh di atas permukaan putik.
Ada banyak tumbuhan yang ada di sekitar yang mengalami perkembangbiakan secara generatif, diantaranya adalah:
- Tanaman vanili
- Tanaman salak
- Tanaman mangga
- Bunga anggrek
- Bunga kembang sepatu
- Tanaman jambu
- Bunga matahari
- Bunga teratai
- Bunga terompet
- Bunga aster
- Bunga pacar air
- Tanaman enceng gondok
Dan masih banyak yang lainnya.
HALAMAN 6: PERKEMBANGBIAKAN TUMBUHAN DENGAN BUNGA
Soal:
Salah satu contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan bunga adalah tumbuhan jagung. Tepung sari pada bunga jagung akan terbang terbawa angin ketika angin bertiup. Tepung sari yang terbawa angin, sebagian akan jatuh di kepala putik yang terletak di bagian bawah bunga pada pohon jagung yang lain. Ketika itulah terjadi pembuahan.
Perkembangbiakan ini dinamakan perkembangbiakan generatif
Tahukah kamu bagaimana proses perkembangbiakan generatif?
Amatilah bagian–bagian bunga sempurna berikut ini.
Tahukah kamu bagaimana proses perkembangbiakan generatif?
- Perkembangbiakan generatif (secara kawin) terjadi melalui proses penyerbukan dan pembuahan.
- Perkembangbiakan generatif pada tumbuhan diawali dengan penyerbukan, yaitu melekatnya atau jatuhnya serbuk sari ke kepala putik.
- Setelah terjadi penyerbukan, pada serbuk sari tumbuh buluh serbuk sari yang menuju ke ruang bakal biji. Kemudian serbuk sari akan masuk ke ruang bakal biji melalui buluh serbuk sari.
- Di dalam ruang bakal biji terjadi pembuahan, yaitu peleburan serbuk sari (sel kelamin jantan atau spermatozoid) dengan kepala putik (sel kelamin betina atau sel telur).
- Hasil dari pembuahan adalah zigot.
- Zigot berkembang menjadi lembaga, lembaga berkembang menjadi bakal biji, bakal biji berkembang menjadi biji dan bakal buah, kemudian bakal buah berkembang menjadi daging buah.
- Lembaga yang berada di dalam biji merupakan calon tumbuhan baru.
- Tumbuhan yang berkembang biak secara generatif antara lain: padi, mangga, durian, dan jambu
Penyerbukan
Berdasarkan asal serbuk sari, penyerbukan dibedakan jadi empat jenis, yaitu penyerbukan sendiri, penyerbukan silang, penyerbukan tetangga, dan penyerbukan bastar.
Cara Penyerbukan
- Penyerbukan dibantu hewan
Penyerbukan yang dibantu dengan hewan contohnya adalah durian, mawar, dan melati.
- Penyerbukan dibantu manusia
- Penyerbukan dengan pertolongan air terjadi terhadap tanaman air seperti lamun/thalasia dan hydrilla.
- Penyerbukan dengan pertolongan angin, terjadi terhadap padi, jagung, gandum, dan rerumputan.
Manfaat perkembangbiakan secara generatif
Kelemahan dari pembiakan generatif yaitu sifat biji yang dihasilkan kerap menyimpang dari sifat pohon induknya. Jika biji selanjutnya ditanam, dari ratusan atau ribuan biji yang berasal dari satu pohon induk yang sama dapat membuahkan banyak tanaman baru bersama sifat yang beragam.
HALAMAN 4: IDE POKOK DAN INFORMASI PENTING DARI BACAAN ‘BAGAIMANA JAGUNG BERKEMBANG BIAK?’
Bagaimana Jagung Berkembang Biak? Jagung merupakan salah satu tanaman yang dijadikan bahan makanan pokok di berbagai, negara, salah satunya di Indonesia. Di Indonesia, penduduk Pulau Madura menjadikan jagung sebagai makanan pokoknya. Jagung merupakan salah satu tanaman penghasil karbohidrat yang sangat diperlukan oleh tubuh.
Seorang petani jagung, memulai pembiakan tanamannya dengan menanam biji jagung. Setelah tiga sampai empat hari bakal tanaman akan muncul di permukaan tanah. Tanaman jagung akan terus tumbuh menjadi besar. Tiga hingga tiga setengah bulan, buah jagung dapat dipanen oleh petani. Buah jagung yang berbentuk seperti tongkol pada mulanya berupa sekuntum bunga.
Bunga jagung memiliki helai-helai rambut halus pada bagian ujungnya. Pada helai rambut tersebut terdapat tepung sari. Tepung sari akan terbang terbawa angin ketika angin bertiup. Tepung sari yang terbawa angin, sebagian akan jatuh di kepala putik yang terletak di bagian bawah bunga pada pohon jagung yang lain. Ketika itulah terjadi pembuahan.
Setelah terjadi pembuahan, bunga jagung tersebut terus berkembang hingga menjadi buah jagung. Perkembangan itulah yang dapat diamati dari waktu ke waktu. Buah jagung akan siap dipanen ketika rambut jagung sudah berwarna kecokelatan dan bagian tongkolnya sudah mengering. Apabila buah jagung tersebut dikupas akan memperlihatkan biji jagung yang kekuningan. Bagian yang dimakan oleh manusia adalah biji jagung.
Supaya jagung selalu tersedia sebagai bahan makanan manusia, maka petani jagung harus menanam kembali sebagian biji jagung dari hasil panen. Biji jagung yang tua dapat ditanam kembali. Dari sinilah akan dimulai lagi perkembangbiakan jagung.
Bacalah dengan saksama.
Tulislah ide pokok dan informasi penting dari teks berjudul ‘Bagaimana Jagung Berkembang Biak?’ dengan mengisi diagram berikut.
Paragraf 1:
Jagung merupakan salah satu tanaman yang dijadikan manakan pokok bagi sebagian besar orang, salah satunya adalah masyarakat Indonesia
Paragraf 2:
Jagung dikembangbiakkan dengan biji.
Pargraf 3:
Pembuahan jagung terjadi jika serbuk sari jatuh ke kepala putik.
Paragraf 4:
Bunga yang sudah mengalami pembuahan akan terus berkembang sampai menjadi jagung.
Paragraf 5:
Biji jagung yang sudah tua bisa ditanam kembali untuk menjadi tumbuhan jagung lagi.
HALAMAN 2: TUMBUHAN SAHABATKU
Buatlah dua pertanyaan mengenai tumbuhan sebagai sumber kehidupan.
- Mengapa tumbuhan selalu disebut dengan sumber kehidupan? Apa yang terjadi jika tumbuhan di bumi tidak ada?
- Jelaskan peran tumbuhan dalam organisasi kehidupan?
HALAMAN 14: KEHIDUPAN SOSIAL BUDAYA MASYARAKAT ASEAN
Pembelajaran 2 : Tema 1 Subtema 1 Kelas 6
HALAMAN 28: BERKREASI MEMBUAT PATUNG NUSANTARA DARI PLASTISIN
Diskusikan pertanyaan berikut dalam kelompok.
- Bagaimana pendapatmu ketika melihat patung tersebut? Jelaskan!
Sangat mengagumkan. Karena dibuat dengan detail dan juga dengan keterampilan yang tinggi.
- Apa saja keterampilan yang diperlukan untuk membuat patung tersebut?
Untuk membuat patung tersebut, dibutuhkan ketrampilan seperti:
- Keterampilan membentuk patung dengan tanah liat
- Kemampuan tentang seni dan budaya
- Menurutmu, bagaimana cara membuat patung tersebut?
Untuk membuat patung tersebut, dilakukan dengan mempersiapkan bahan dasar berupa tanah liat. Lalu selanjutnya dibentuk untuk menjadi patung. Kemudian setelah kering akan diwarnai agar patung menarik.
Kamu telah mengamati berbagai patung Nusantara dari tanah liat. Sekarang kamu akan membuat patung dari tanah liat yang bentuknya disesuaikan dengan budaya daerahmu.
Cara membuat patung dengan menggunakan tanah liat dengan adonan yang sudah dijelaskan:
HALAMAN 30: CARA MENERAPKAN NILAI-NILAI PANCASILA DI LINGKUNGAN TEMPAT TINGGAL
Cara menerapkan nilai-nilai Pancasila untuk sila ke-1 dan ke-2. Sikap ini dapat dilakukan di sekitar tempat tinggal kamu.
Sila Pertama
Sila Pertama berbunyi: Ketuhanan Yang Maha Esa.
Contoh penerapannya dalam kehidupan sehari-hari:
- Percaya dan takwa kepada Tuhan yang Maha Esa sesuai ajaran agama yang dianut masing-masing
- Menjalankan perintah agama sesuai ajaran yang dianut masing-masing
Sila Kedua
Sila Kedua berbunya: Kemanusiaan yang adil dan beradab.
Contoh penerapannya dalam kehidupan sehari-hari:
- Tidak membeda bedakan manusia berdasarkan suku, agama, warna kulit, tingkat ekonomi, maupun tingkat pendidikan
- Menyadari bahwa kita diciptakan sama oleh Tuhan
- Membela kebenaran dan keadilan
- Menyadari bahwa kita mempunyai hak dan kewajiban yang sama
- Tidak melakukan diskriminatif
HALAMAN 22-27: NILAI-NILAI YANG TERKANDUNG DALAM SILA KESATU DAN SILA KEDUA PANCASILA
Sikap teman-teman Edo:
- Peduli terhadap sesama
- Solidaritas terhadap sesama manusia
Sikap tersebut tercermin pada Pancasila sila ke-2 yaitu Kemanusiaan yang adil dan beradab.
Nilai-nilai yang terkandung dalam sila “Ketuhanan yang Maha Esa” sebagai berikut.
- Takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
- Toleransi dan penghormatan kepada agama atau kepercayaan lain
- Kerukunan antarumat beragama.
Nilai-nilai yang terkandung dalam sila “Kemanusian yang Adil dan Beradab” sebagai berikut.
- Persamaan derajat
- Menghargai hak asasi manusia
- Solidaritas antar sesama manusia
- Perdamaian
HALAMAN 18: PENEMPATAN BILANGAN DAN PEMBACAAN ANGKA
Perhatikan informasi berikut. Nanas adalah buah yang memiliki manfaat bagi kesehatan. Selain buahnya enak dimakan, nanas diyakini mengandung vitamin, protein, dan mineral yang sangat penting bagi tubuh. Di Asia Tenggara, nanas banyak ditanam di Filipina, Thailand, dan Indonesia. Berpenduduk sekitar 555.000.000, Asia Tenggara menjadi penghasil nanas tertinggi di dunia. Di Kecamatan Sungai Apit, Siak, Indonesia, produksi nanas mencapai 21.600.000 buah per tahunnya. Seorang petani di daerah ini bisa berpenghasilan Rp34.000.000,00 sampai Rp42.500.000,00 per tahun. Penghasilan mereka setiap bulan adalah sekitar Rp2.830.000,00 sampai Rp3.540.000,00.
Catatlah bilangan-bilangan yang ada dalam informasi diatas. Bersama temanmu, pilihlah tiga bilangan. Sampaikan kepada temanmu bilangan-bilangan tersebut terkait nilai tempatnya dengan cara sebanyak-banyaknya. Apakah ada perbedaan penyampaian bilangan tersebut?
Contoh Penempatan Angka
Apabila bilangan 160.800.000 ditulis pada tabel nilai tempat, di manakah angka 1 dan 6 ditempatkan?
Jawab: angka 1 ditempatkan di ratusan juta, dan angka 6 di puluhan juta.
Apakah ada perbedaan penyampaian bilangan tersebut?
Bilangan bulat
- 000.000
- 600.000
Dengan nominal Rupiah:
- 000.000,00
- 500.000,00
- 830.000,00
- 540.000,00.
Pembacaan Angka
Pembacaan angka selalu dimulai dari posisi karakter angka terbesar. Bilangan yang memiliki dua karakter, angka terbesarnya adalah puluhan. Bilangan yang memiliki tiga karakter, angka terbesarnya adalah ratusan. Bilangan yang memiliki empat karakter, angka terbesarnya adalah ribuan dan seterusnya.
Pembelajaran 3 : Tema 1 Subtema 1 Kelas 6
HALAMAN 36: TUMBUHAN SUMBER KEHIDUPAN
Isilah diagram di bawah ini berdasarkan informasi dan ide pokok dalam bacaan.
Paragraf 1
Indonesia adalah negara kepulauan.
Paragraf 2
Dataran rendah adalah dataran yang memiliki ketinggian 0-200 meter diatas permukaan laut.
Paragraf 3
Wilayah pantai termasuk dataran rendah.
Paragraf 4
Dataran tinggi adalah dataran yang memiliki ketinggian lebih dari 200 meter diatas permukaan laut.
Paragraf 5
Menemukan jenis tumbuhan lain di dataran tinggi dan dataran rendah.
HALAMAN 34, 35: PERKEMBANGBIAKAN VEGETATIF
Cara tanaman wortel untuk berkembangbiak adalah dengan cara vegetatif, yaitu berkembangbiak melalui umbi akar yang akarnya membesar yang berisi cadangan makanan. Jiku umbi ini ditanam bersamaan dengan pangkal batang maka akan tumbuh tunas dan tumbuhan wortel yang baru.
Tulislah manfaat dari perkembangbiakan secara vegetatif pada kolom dibawah ini:
Pembelajaran 4 : Tema 1 Subtema 1 Kelas 6
HALAMAN 45, 46, 47: BERHITUNG
Empat kota penduduk terbanyak: Surabaya, Bandung, Medan, Bogor.
Jumlah penduduk empat kota tersebut adalah:
Surabaya: 2.765.487 +
Bandung: 2.394.873 +
Medan: 2.097.610 +
Bogor: 950.334
= 8.208.304
Penduduk Cirebon = 296.389
Penduduk Bandung = 2.394.873
Selisihnya adalah = 2.394.873 – 296.389 = 2.098.484
Banyak penduduk Cirebon yang harus ditambah agar jumlahnya sama dengan penduduk Bandung yaitu 2.098.484
Siti sedang membaca buku panduan yang berisi tentang negara-negara di Asia Tenggara. Siti ingin tahu negara di Asia tenggara yang menghasilkan kentang terbanyak. Penerbit buku panduan yang dibaca Siti mencetak 10.000 buku yang berisi 24 halaman. Setiap rol tinta mesin cetak dapat menghasilkan 6.000 halaman.
Berapa rol tinta yang dibutuhkan penerbit? Buatlah perhitungannya!
10.000 × 24 = 240.000 : 6.000 = 40 rol tinta
Sampaikan hasilnya kepada guru.
HALAMAN 43, 44: PENERAPAN SILA KE TIGA PANCASILA
Tulislah masig-masing cerita yang ada pada gambar diatas:
HALAMAN 40: MANFAAT TUMBUHAN BAGI KEHIDUPAN MAKHLUK HIDUP
Tulislah manfaat tumbuhan bagi makhluk hidup dalam diagram berikut!
Pembelajaran 5 : Tema 1 Subtema 1 Kelas 6
HALAMAN 101: OPERASI HITUNG
Ayo Berlatih
Adit, sahabat Beni, adalah seorang anak dari penjual pepes ikan. Ayah Adit adalah seorang pengusaha yang sukses. Produknya banyak dinikmati oleh para pengunjung rumah makan di beberapa wilayah di Jawa Barat. Adit sangat senang bermain dengan angka. Hari ini ia sedang mengutak-atik angka untuk menemukan jawaban dari soal yang ia temukan di salah satu majalah anak.
Ayo, bantu Adit mengerjakan soalnya.
- Gunakanlah angka-angka 3, 4, 6, dan operasi hitung yang sesuai untuk jawaban yang tersedia. Pakailah tanda kurung apabila diperlukan. Berapakah hasil operasi hitungmu?
1) 8
2) 10
3) 6
Bagaimana kamu menemukan hasilnya?
Apakah kamu menemukan jawaban lebih dari satu?
Jawab:
- ( 3 x 4 ) – 4 = 12 – 4 = 8
- ( 4 x 4 ) – 6 = 16 – 6 = 10
- ( 3 x 4 ) – 6 = 12 – 6 = 6
Tukarlah jawabanmu dengan jawaban temanmu.
Sampaikan hasilnya kepada gurumu.
- Buatlah satu soal dengan angka yang berbeda. Berikan soalmu kepada dua orang temanmu dan minta mereka untuk menjawabnya!
Contoh: 10 + ( 24 : 4 )
= 10 + 6
= 16
- Jawablah soal berikut.
Tulislah hasilnya pada tempat yang tersedia.
1.) 3 + 125 : 25 =
2.) 2205 + 93 : 3 – 1241 =
3.) 209 × 12 : 3 =
Jawab:
1.) 3 + 125 : 25
= 3 + ( 125 : 25 )
= 3 + 5
= 8
2.) 2205 + 93 : 3 – 1241
= 2205 + ( 93 : 3 ) – 1241
= 2205 + 31 – 1241
= 2236 – 1241
= 995
3.) 209 x 12 : 3
= 209 x (12 : 3 )
= 209 x 4
= 836
HALAMAN 49: DIAGRAM VENN PERBANDINGAN NEGARA ASEAN
Ayo Membaca
Indonesia
Indonesia disebut dengan Republik Indonesia (RI) atau Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), merupakan negara di Asia Tenggara yang dilintasi garis khatulistiwa dan berada di antara daratan benua Asia dan Australia, serta antara Samudra Pasifik dan Samudra Hindia. Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri berasal dari 17.504 pulau. Ibu kota negara Indonesia adalah DKI Jakarta
Malaysia
Malaysia merupakan sebuah negara federal yang terdiri berasal dari tiga belas negeri (negara bagian) dan tiga wilayah federal di Asia Tenggara bersama luas 329.847 km persegi. Ibu kotanya adalah Kuala Lumpur, namun Putrajaya jadi pusat pemerintahan federal.
Ada banyak persamaan diantara kedua negara ini. Diantaranya adalah:
- Mempunyai iklim yang sama, yakni iklim tropis
- Indonesia dan Malaysia masih satu rumpun, yakni Melayu.
- Mayoritas agama yang sama, yakni agama Islam.
- Indonesia dan Malaysia termasuk negara berkembang.
- Indonesia dan Malaysia merupakan negara ASEAN.
Pembelajaran 6 : Tema 1 Subtema 1 Kelas 6
HALAMAN 56: TEKNIK BERLARI DAN PERMAINAN CEPAT MASUK !
Ayo Membaca
Masih ingatkah kamu dengan permainan ‘Ambil Benderanya!’? Hari ini kamu akan bermain dengan permainan yang berbeda dengan menggunakan teknik berlari. Sebelumnya kamu bisa mendiskusikan terlebih dahulu teknik berlari dengan teman sekelasmu.
Kamu akan bermain ‘Cepat, Masuk!’
Perhatikan cara bermainnya.
Cepat, Masuk!
- Bagilah siswa menjadi beberapa kelompok. Setiap kelompok terdiri dari enam orang.
- Setiap kelompok memiliki satu bola kecil.
- Setiap kelompok dibagi menjadi dua kelompok kecil dan berdiri saling berhadapan dengan jarak sekitar 15-20 m atau sesuai dengan kebutuhan.
- Setiap pemain di sebelah kiri depan memulai permainan setelah mendengar peluit.
- Pemain paling depan cepat berlari menuju rumah rekannya di seberang depan.
- Saat memasuki batas rumah, pemain harus bersalaman dan lari untuk berdiri di barisan belakang.
- Teman yang disalami berlari ke arah rumah di seberang depan dan menyalami teman yang berdiri di paling depan barisan. Kemudian dengan cepat ia berlari menuju ke belakang barisan.
- Teman yang disalami berlari cepat menuju rumah di seberangnya dan melakukan hal yang sama. Begitu seterusnya sampai semua anggota kelompok selesai menempati rumah di seberang.
- Kelompok yang seluruh anggotanya berpindah tempat ke rumah teman lebih dahulu adalah pemenangnya.
Itu adalah soal tema 1 subtema 1 kelas 6 kunci dan juga jawaban tema 1 kelas 6 untuk buku Tematik Kurikulum 2013 revisi 2018.